
BOJONEGORO DAN TUBAN ERA DIGITAL E-LANG BATU HADIR PERMUDAH LAYANAN PENDIDIKAN
Dalam kunjungan ke SMAN 1 Kalitidu Bojonegoro pada kamis ( 30/1), Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Aries Agung Paewai, meresmikan Bantuan Dana Alokasi Khusus ( DAK) dan meluncurkan program Inovatif e- LANG BATU. Platform digital ini dirancang untuk memberikan kemudahan bagi seluruh elemen pendidikan di wilayah Bojonegoro dan Tuban dalam mengakses informasi dan layanan terkait SMA/SMK/PkLK secara online.
Bapak Aries Paewai berharap , e-LANG BATU dapat menjadi solusi bagi berbagai permasalahan yang dihadapi dunia pendidikan di kedua Kabupaten tersebut. Dengan adanya Platform ini, diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelayanan, serta mempermudah komunikasi antar pihak sekolah, siswa dan masyarakat.